AL-QURAN Tertua di Alor besar menunjukan tentang penyebaran islam di Nusantenggara Timur. Al Qur’an Tua yang ditulis di Kulit Kayu di Desa Alor Besar diperkirakan berasal dari Ternate (Maluku Utara) dan merupakan pusaka Kesultanan Ternate (sebelumnya kerajaan Gapi). Kesultanan Ternate termasuk wilayah yang lebih dulu memeluk agama islam diNusantara. Menurut penuturan beberapa narasumber, Al Qur’an Tua Kulit Kayu dibawa oleh Lima Gogo bersaudara yang meninggalkan Kesultanan Ternate pada masa Sultan Bayanullah berkuasa (1500–1522 M) karena menghindari incaran Portugis sekaligus dalam rangka syiar Islam ke negeri-negeri di bagian barat. Al-Quran ini berukuran 32 x 21 cm.
0 komentar:
Posting Komentar